KEMBALINYA RENJANA AKSARA
.jpeg)
KEMBALINYA RENJANA AKSARA Pertemuan kedua alhamdulillah bertemu dengan narasumber yang sudah saya kenal sebelumnya walaupun hanya lewat WA, seorang Ratu Antologi. Beliau adalah Ibu Sri Sugiastuti, M.Pd. yang biasa disapa Bu Kanjeng. Paling tidak saya sudah berkomunikasi dengan beliau karena saya sebelumnya mengikuti even menulis buku antologi bersama beliau dan penulis lainnya dalam buku yang berjudul “ Sahabat Sejati Selalu Di Hati ”. Bahkan pada buku antologi yang berjudul “Bunga Literasi Nusantara” , Bu Sri Sri Sugiastuti sebagai editor. Baru melihat fotonya belum mendengar suaranya. Ternyata benar kata moderator cantik bu Widya Setianingsih suara beliau sangat lembut. Bersyukur tiada terkira saya dipertemukan dengan beliau. Seorang penggiat Literasi Nusantara yang telah menulis 21 buku. Menjadi editor sejak 2019. Skenario Allah subhana wata’ala memang lebih indah. Perjalanan untuk bertemu dengan para pakar menulis dan sahabat-sahabat penulis d...