MENULIS BUKU MAYOR DALAM DUA MINGGU
PELATIHAN BELAJAR MENULIS PGRI Resume ke-6 Gelombang : 25 Tanggal : 30 Mei 2022 Narasumber : Prof. Richardus Eko Indrajit Membaca judul di flyer saya masih bertanya-tanya, apa itu buku mayor? Bersama moderator penuh semangat ibu Aam Nurhasanah dan pemateri Prof. Richardus Eko Indrajit saya yakin akan mendapat pencerahan tentang apa itu buku mayor. Prof. Eko Indrajit menjelaskan menulis buku mayor yang dimaksud di sini adalah buku yang targetnya diterbitkan oleh penerbit terkemuka di Indonesia, dalam hal ini adalah Penerbit ANDI. Karya ini diharpkan akan dibaca oleh banyak guru untuk meningktakan pengetahuan dan pemahaman mereka mengenai suatu topik baru dalam dunia pendidikan. Cara belajar menulis buku dengan mudah menurut Prof. ini adalah dengan cara menuliskan hal-hal yang disampaikan oleh orang lain. Kepiawaiannya dalam menulis sangat dipengaruhi pembiasaan yang diterapkan oleh orang tuanya yaitu membaca sejak dini. Bukan mainan yang sering dibelikan untuk beliau melaink...