Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2022
Gambar
  DIARY   PILIHAN Ibuku Sayang, Bertahanlah 8 Oktober 2022   23:15   Diperbarui: 8 Oktober 2022   23:15   50   4   4 +  Lihat foto dok. pribadi Beberapa hari lalu aku membeli bunga mawar secara online di Batu, Malang. Alhamdulillah, empat hari kemudian paket mawarku datang dalam keadaan masih lumayan segar. Meskipun sudah ada daun yang mulai menguning namun secara keseluruhan masih layak ditanam kembali.  Satu persatu aku membongkar bibit mawar itu dari bungkusnya kemudian aku tanam di pit. Ada sepuluh macam warna dan jenis. Namun, ada satu akar yang ternyata sudah kering meskipun bungkusnya sama dengan bibit mawar yang lain.  Aku sedikit mengkhawatirkan mawar itu. Akan kah dia bertahan dan mampu menyegarkan akarnya kembali sehingga batangnya tetap hijau. Namun, hari ini aku lebih khawatir. Ibuku sudah empat hari sakit. Kondisinya semakin melemah karena beliau tidak mau makan. Lidah terasa pahit. Makan apapun tak terasa nikmat. Pada...
Gambar
  HEALTHY Gagal Ginjal Akut Bikin Takut 19 Oktober 2022   21:38   Diperbarui: 19 Oktober 2022   21:38   43   2   2 +  Lihat foto dokpri Beberapa hari ini masih ramai diperbincangkan gagal ginjal akut pada anak. Terutama para ibu yang mulai resah terhadap kesehatan anak-anaknya. Kasus gagal ginjal pada anak ini cukup menyita perhatian masyarakat. Sejak kasus ini mencuat jumlah korban semakin meningkat. Berita terakhir yang penulis simak per tanggal 18 Oktober 2022 jumlahnya mencapai 189 kasus. Paling banyak diderita oleh anak-anak usia 1-5   tahun. Sesuai himbauan Kemenkes, masyarakat tidak perlu cemas apalagi panik. Orang tua hendaknya tetap memperhatikan kebiasaan baik anak seperti mencuci tangan dan mengonsumsi makanan seimbang serta perhatikan minumnya. Gejala yang harus dicermati diantaranya adalah mual, muntah, demam, batuk pilek bahkan diare. Selain itu, anak mudah mengantuk, buang air seni semakin sedikit bahkan bisa tidak keluar sama ...
Gambar
  Ibu, Engkau Memilih Pulang 18 Oktober 2022   22:46   Diperbarui: 18 Oktober 2022   22:46   64   14   9 +  Lihat foto Dokpri Ibu, engkau selalu kuat menjaga fisikmu Hingga dalam sakit pun selama hidupmu  engkau tak menyusahkan anak-anakmu Justru kami anak-anakmu yang belum  renta, berkeluh-kesah bak  badan yang tlah lansia Seolah sebagai isyarat bahwa kami sudah tak berdaya Hingga ingin dimaklumi jika tak sepenuhnya bisa menjaga Kami juga harus bertarung dengan waktu dan urusan Berebut kesempatan dengan dalih setumpuk kesibukan Padahal kami hanya menajamkan keegoisan Keinginan pribadi dikedepankan Hingga kemudian engkau menyadarkan kami bahwa hatimu pun butuh dipapah Tubuhmu memberikan sinyal bahwa engkau telah lelah Sendiri menengadah Bersujud di atas sajadah Rabu, hari yang sama dengan kepergian ayah Dua belas, tanggal yang sama dengan kepulangan ayah Keharibaan Illahi, tempat kembali yang sama pula dengan ayah Ibu, maafkan kami ...